Explanation & Procedure Text – Perbedaan Serta Contohnya

Posted on

Explanation & Procedure Text – Perbedaan Serta Contohnya – Apakah teman – teman pernah membaca sebuah tulisan mengenai cara terjadi hujan atau bagaimana gempa bumi dapat terjadi dalam Bahasa Inggris? Jika iya, maka jenis teks yang tersebut merupakan Explanation Text. Lalu apakah pernah kalian membaca sebuah resep masakan? Jenis teks tersebut merupakan Procedure Text. Kedua jenis teks tersebut berbeda. Berikut adalah definisi dan perbedaan Explanation & Procedure Text dan contohnya.

Explanation Text

Definisi Explanation Text

Explanation Text is a text that explains the processes that are related to forming of cultural, social, scientific, or natural phenomena, such as how an earthquake happens or how bicycle is made. Explanation Text adalah teks yang menjelaskan proses – proses yang berkaitan dengan dengan terbentuknya fenomena budaya, sosial, ilmiah, atau fenomena natural, contohnya bagaimana terjadinya gempa bumi atau bagaimana sebuah sepeda dibuat.

Tujuan Explanation Text

Explanation Text is aimed to explain the processes that are related to forming of cultural, social, scientific, or natural phenomena. Tujuan dari Explanation Text adalah menjelaskan proses – proses yang berkaitan dengan dengan terbentuknya fenomena budaya, sosial, ilmiah, atau fenomena natural.

Generic Structure of Explanation Text (Struktur Kebahasaan)

1. General Statement

Menjelaskan fenomena atau kejadian secara umum dan ditulis dalam beberapa kalimat singkat dan berada di awal teks.

2. Sequenced of Explanation

Menjelaskan tentang mengapa (why) dan bagaimana (how) suatu fenomena atau kejadian dapat terjadi.

Features of Explanation Text (Ciri – Ciri)

• Using Present Tense (Menggunakan Present Tense)
• Written in a sequance and arranged into some points. (Ditulis secara berurutan dan diurutkan menjadi beberapa poin)
• Using time connectives (Menggunakan kata penghubung waktu: firstly, secondly, later, next, etc)
• Using diagrams (Menggunakan diagram)
• Using pictures with captions (Menggunakan gambar dengan keterangan)
• Answering the questions of ‘How’ and ‘Why’ (Menjawab pertanyaan ‘Bagaimana’ dan ‘Mengapa’)
• Focusing on a phenomenon (Fokus kepada sebuah fenomena)

Contoh Explanation Text

A flare is a rapid, sudden and intense variation in brightness. A solar flare happens when magnetic energy that is built up in the solar atmosphere is suddenly released. Radiation is emitted across virtually the entire electromagnetic spectrum. It is emitted from radio waves at the long wavelength end and through optical emission to X-rays and gamma rays at the short wavelength end.

When a magnetic energy is being released, particles (electrons, protons and heavy nuclei) are heated and accelerated in the solar atmosphere. During a flare, the energy that is released is on the order of 1027 ergs per second while the large flares can emit up to 1032 ergs per energy. This energy is ten million times greater than the energy of a volcanic explosion, but is less than one-tenth of the total energy emitted by the sun every second.

There are three stages to a solar flare. First, precursor stage, is where the release of magnetic energy is triggered. Soft X-ray emission is detected in this stage. The second stage, impulsive stage, protons and electrons are accelerated to energies exceeding 1 meV. The radio gradual build up in this stage and decay of soft X-rays can be detected in the third stage, decay stage. The duration of these stages can be as short as a few seconds or as long as an hour.

[sc:ads]

Procedure Text

Definisi Procedure Text

Procedure Text is a text that describes how to make something or how to operate something. Procedure Text adalah sebuah teks yang mendeskripsikan bagaimana cara membuat sesuatu atau bagaimana cara mengoperasikan sesuatu.

Tujuan Procedure Text

Procedure Text is aimed to tell someone how to make something or how to operate something. Tujuan Procedure Text adalah untuk memberitahu seseorang bagaimana cara membuat sesuatu atau bagaimana cara mengoperasikan sesuatu.

Generic Structure of Procedure Text (Struktur Kebahasaan)

1. Goal (Tujuan)

Berisi tujuan dari Procedure Text yang merupakan judulnya, contohnya How to Make Fried Rice, How to Operate a Smartphone, dan sebagainya.

2. Tools (Alat – alat)

Berisi alat – alat yang digunakan dalam membuat atau mengoperasikan sesuatu.

3. Ingredients/ Materials (Bahan – bahan)

Berisi bahan – bahan yang diperlukan dalam membuat sesuatu.

4. Steps (Langkah – langkah)

Berisi langkah – langkah cara membuat atau mengoperasikan sesuatu.

Features of Procedure Text (Ciri – Ciri)

• Using Simple Present Tense (Menggunakan Simple Present Tense)
• Using imperative sentences (Menggunakan kalimat perintah)
• Using connectives (Menggunakan kata penguhubung)
• Using adverbs (Menggunakan kata keterangan)

Contoh Procedure Text

Sepat Banang (Fish Dish from Sumbawa)

Ingredients:

4 medium red snapper
1 lime juice
½ teaspoon salt
8 jumbo shrimps
3 large macadamia nuts
3 medium shallots
1 large red chillies
2 medium bird’s peppers
½ cup chicken broth
1 large eggplant – roasted
2 medium tomatoes – chopped
Salt and pepper – to taste
20 leaves basil – chopped

Steps:

1. Marinate the snapper and shrimps in lime juice and salt for at least 2 hours.
2. Place nuts, shallots, both chillies and broth in a blender. Blend to a paste.
3. Skin the roasted eggplant and chop into small pieces.
4. Coat the snapper and shrimp in the paste. Remove and set aside. With the remaining paste, add the eggplant pieces, tomatoes, salt and pepper.
5. Saute the snapper and shrimp until done around 4 minutes per side. Heat the eggplant mixture to a serving temperature.
6. Serve fish over rice, topped with eggplant mixture and sprinkled with basil.

(Sumber: Detik-detik Ujian Nasional)

Demikianlah definisi dan perbedaan Explanation dan Procedure Text beserta contohnya. Perbedaan dalam teks biasanya dapat dilihat dari Generic Structure dan juga Linguistic Features-nya. bermanfaat!

 

Baca Juga:

Ini Dia Perbedaan Stative & Action Verbs, Lengkap dgn Contoh
Puluhan Soal Bahasa Inggris Tipe Fill In The Blank
Aturan Menggunakan Tanda Titik di Bahasa Inggris